Langganan

Bikin Penceraan Sehat, Coba Ritual Minuman Pagi Ini

by Amanda Eka Rismawati  - Espos.id Bugar  -  Minggu, 6 Oktober 2024 - 05:49 WIB

ESPOS.ID - Ilustrasi jahe. (Freepik)

Esposin, SOLO – Sebelum beraktivitas kita perlu mendapatkan asupan energi yang cukup.  Apakah anda termasuk orang yang melakukan ritual pagi dengan memulai minum secangkir kopi atau mungkin dengan langsung sarapan makanan berat yang mengenyangkan? 

Jika anda termasuk salah satu dalam kategori tersebut, sudah saatnya mengevaluasi kebiasaan untuk mengawali pagi dengan kebiasaan yang menyehatkan. Anda bisa mengawali pagi dengan minuman yang sehat juga melancarkan pencernaan. 

Advertisement

Dikutip dari alodokter.com pada Jumat (27/9/2024) minum kopi saat perut kosong berpotensi dapat menyebabkan terjadinya gangguan pencernaan, seperti mual, mulas, maag, dan bahkan irritable bowel syndrome (IBS). 

Hal tersebut disebabkan oleh rasa pahit pada kopi yang dapat merangsang produksi asam lambung. Saat tidak ada makanan, maka asam lambung dipercaya akan mengiritasi lapisan perut.

Advertisement

Dikutip dari hindustantime.com pada Jumat (27/9/2024) saat bangun tidur, metabolisme kita biasanya lambat, kadar pH di lambung meningkat, dan kita sering mengalami dehidrasi. 

Untuk mencegah hal tersebut sebaiknya kita perlu mengawali pagi dengan ritual yang sehat. Nah, berikut ini beberapa minuman bergizi yang dapat anda coba untuk diminum di pagi hari agar sistem pencernaan sehat dan lancar.

Advertisement

1. Air Lemon

Untuk memulai pagi yang cerah, anda hanya perlu dua sendok makan perasan air lemon dalam segelas air hangat. Vitamin C dalam lemon yang mengandung antioksidan kuat dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, menjaga kesehatan kulit, dan membantu tubuh menyerap zat besi, dan membuah racun dari dalam tubuh.

2. Cuka sari apel

Cuka sari apel adalah hasil fermentasi sari apel yang kaya akan manfaat kesehatan. Kandungan utamanya adalah asam asetat, yang memberikan rasa asam khas pada cuka. Selain itu cuka apel dapat melancarkan pencernaan, menyeimbangkan kadar pH, dan mengurangi kembung. Anda hanya perlu mencampurkan satu hingga dua sendok cuka apel dalam segelas air.

3. Teh jahe

Jahe terkenal karena khasiatnya sebagai antiradang dan pencernaan. Anda hanya perlu menyeduhkan beberapa irisan jahe segar kedalam air panas agar dapat membantu meredakan gas dan kembung, menjadikannya pilihan yang sangat baik untuk rutinitas pagi Anda.

4. Jus lidah buaya

Jus lidah buaya telah lama dikenal sebagai minuman alami dengan segudang manfaat bagi kesehatan. Kandungan nutrisi dan senyawa bioaktif di dalamnya membuatnya menjadi bahan populer dalam berbagai produk kesehatan. 

Selain itu, jus lidah buaya sangat bagus untuk menenangkan pencernaan dan melancarkan buang air besar. Jus yang menyegarkan ini membantu meningkatkan kesehatan usus secara keseluruhan.

 

Advertisement
Anik Sulistyawati - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif